Hasil Pencarian

Pencarian

Selasa, 24 Juni 2008

SOMBA OPU, KAWASAN BELANJA BUAH TANGAN DI MAKASSAR



Jika Anda telah puas berkeliling Kota Makassar untuk memanjakan mata dan lidah maka waktu untuk kembali mulai berdetak telah tiba saatnya bagi Anda untuk mencari buah tangan sebagai antaran bagi keluarga yang menantikan di rumah. Di Makassar Anda tak perlu cemas akan kekurangan buah tangan bagi orang-orang tercinta. Tersedia berbagai jenis souvenir dan oleh-oleh yang harganya cocok bagi kantong Anda.
Jika Anda mencari oleh-oleh dan souvenir maka langkahkan kaki Anda ke jalan Somba Opu yang merupakan pusat souvenir. Di sepanjang jalan ini berjejer toko yang khusus menjual aneka souvenir dan jajanan. Makassar terkenal sebagai kota tempat jajanan kue dan kacang.
Selain jajanan kue dan kacang. Di jalan Somba Opu ini juga terdapat toko yang menjual minyak gosok khas Makassar. Tak kalah nikmatnya adalah berbagai manisan dan dodol, mulai dari manisan pala, manisan asam hingga dodol salak. Seluruhnya ini dapat Anda bawa pulang dengan harga tak lebih dari Rp. 20.000.

Selain jajanan, Makassar juga terkenal dengan berbagai souvenir yang tentunya ingin Anda bawa pulang sebagai kenang-kenangan. Mulai dari kerajinan anyaman dari bambu hingga patung kecil berbentuk tarsius dapat Anda temui di ini. Toko-toko di jalan ini tidak hanya menjual makanan tetapi juga berbagai souvenir hingga perhiasaan emas.
Selain anyaman bambu, juga terdapat untaian kerang yang dibuat menjadi berbagai hiasan. Kerang-kerang ini berasal dari perairan Makassar yang memang terkenal dengan biota lautnya. Anda tak perlu jauh-jauh pergi ke Bunaken untuk memperoleh kerajinan yang sangat indah ini, cukup Anda berjalan menuju toko-toko souvenir maka kerajinan ini dapat ditemui.


Anda tak perlu khawatir dengan harga, seluruh souvenir ini pastinya terjangkau dengan kondisi keuangan Anda. Dengan hanya mengeluarkan uang sebesar Rp.5000 Anda dapat membawa pulang souvenir yang terbuat dari kerang.

5 komentar:

  1. salam kenal sekalian mohon ijin ya aku copy-paste artikelnya

    BalasHapus
  2. [...] dari mall, kita ke pusat oleh2 Somba Opu. Ayayay, inilah tempat di mana saya dan mamah ber heboh ria. Si mamah pengen beli kain Makassar, [...]

    BalasHapus
  3. betul mas, murah meriah. dengan 500 ribu saya kemarin bisa dapat 9 kaos souvenir, 12 balsam cap tawon (yang khas dan terkenal dari makassar),3 bungkus kacang disko aneka rasa, teh seduh malino, 5 gantungan kunci, 2 botol jus markisa,1kue jahe, 1 kue belanda. beli di toko indonesia jl sombaopu makassar. bayar pake kartu kredit kena charge 2.5%. pelayannya orang bugis ramah-ramah, tapi ruangnya bau dupa.maklum original chinese yang punya.

    BalasHapus
  4. aku copas ya artikelnya, tg 28 - 30 Mei mau ke Makasar, mohon infonya dong biar sy bs menggunakan waktu se maksimal mungkin berwisata di Makassar thx

    BalasHapus